Liburan sekolah adalah waktu yang ditunggu-tunggu, terutama bagi teman-teman yang sudah berkeluarga. Sebab setelah berkutat dengan ujian sekolah, si kecil berhak untuk menikmati liburannya, sebagai salah satu momen langka yang ditunggu-tunggu. Pergi berlibur ke negeri seberang, Turki misalnya, bisa jadi pilihan terbaik untuk dicoba. Salah satu maskapai yang melayani rute ke Turki atau sekarang disebut pula sebagai Turkiye adalah Turkish Airlines, pesawat terbaik dari Turki yang melayani penerbangan Turki-Indonesia dan sebaliknya. wisata turki

Well, bingung mau ke mana saat liburan ke Turki? Beberapa rekomendasi wisata Turki berikut ini bisa masuk wishlist, lho.

 

 

wisata turki

 

 

 

 

5 Rekomendasi Wisata Turki yang Pas untuk Dikunjungi Saat Liburan Sekolah

 

 

 

Blue Mosque

 

Ingin coba mengajarkan si kecil tentang sejarah dan religi di saat bersamaan? Cobalah mengunjungi Blue Mosque atau Masjid Sultan Ahmed, masjid megah dengan arsitektur menarik. Menurut sejarah, masjid ini telah ada sejak masa dinasti Ottoman di abad ke 14. Pendiri Blue Mosque adalah Sultan Ahmed 1, yang memulai pembangunan pada tahun 1609. Keramik-keramik berwarna biru yang menutupi dinding serta kubah masjid inilah yang membuatnya diberi nama Blue Mosque.

Nah, untuk masuk ke masjid ini tidak boleh sembarangan. Wisatawan perlu melepas alas kaki serta menggunakan penutup kepala meskipun kamu adalah wanita non muslim. Nggak usah khawatir kok, sebab hijab atau penutup kepala disediakan di dekat pintu masuk Blue Mosque.

 

blue mosque

Blue Mosque

 

 

 

Galata Bridge

 

Menyaksikan pemandangan sunset di sore hari bersama si kecil bisa jadi memori terbaik nan menyenangkan. Untuk mendapatkan pengalaman seperti ini, datanglah ke Jembatan Galata yang dibangun sejak tahun 1836, destinasi wisata Turki yang wajib dikunjungi. Saat mengunjungi jembatan ini, kita akan melihat 2 sisi arsitektur bergaya eropa serta Asia.

Nah, menurut sejarah, jembatan ini menghubungkan kota tua atau old city Istanbul. Uniknya jembatan ini memiliki 2 tingkat. Bagian atas jembatan biasanya digunakan untuk transportasi kendaraan serta pejalan kaki. Sedangkan pada bagian bawah digunakan untuk café serta resto yang buka sejak tahun 2003.

 

 

Wisata Turki yang Nggak Boleh Dilewatkan: Cappadocia

 

Teman-teman pasti nggak asing dengan Cappadocia. Ya, Cappadocia memanglah destinasi wisata yang wajib didatangi saat ke Turki. Tempat wisata satu ini menawarkan pemandangan alam yang indah dan mempesona. Bila berniat datang kesana, bisa dengan transportasi bus dengan jarak tempuh kurang lebih dua belas jam dari kota Istanbul.

Tempat wisata yang disebut-sebut pula dalam film “Layangan Putus” ini pun menyuguhkan pemandangan balon udara yang megah. Dengan didominasi oleh lembah, perbukitan serta ngarai membuatnya menjadi sangat menawan. Selain balon udara, wisata di Cappadocia juga menghadirkan pemandangan gereja batu dengan arsitektur menarik. Ada pula terowongan bawah tanah dari era Bizantium.

 

cappadocia

Cappadocia

 

 

 

Kota Tua sebagai Wisata Turki: Konya

 

Adalah Konya, kota tua di Turki. Kota Konya bisa dibilang sebagai kota pusat kebudayaan Turki, serta sangat populer dengan kereligiusannya. Popularitas kota Konya sebagai kota sufi tergambar dari hadirnya Museum Mevlana sebagai tempat koleksi buku dan benda berbau ajaran sufi. Tarian sufi yang terkenal berasal pula dari kota Konya. Hanya membutuhkan waktu 3 jam dari ibu kota Turki untuk sampai ke Konya, sedangkan dari Istanbul membutuhkan waktu 10 jam perjalanan dengan menggunakan mobil.

 

 

Topkapi Palace

 

Turki terkenal dengan bangunan dan wisata bersejarahnya, salah satunya adalah Topkapi Palace yang menjadi tempat tinggal sultan dari kekaisaran Turki Utsmani. Terhitung ada 24 sultan yang pernah tinggal di istana ini. Tempat ini dibangun sejak tahun 1459 dan masih berdiri kokoh hingga sekarang, tentunya dilengkapi dengan banyak fasilitas seperti rumah sakit, sekolah, asrama, masjid beserta taman.

 

wisata turki

Wisata Turki: Topkapi Palace

 

 

 

 

2 Tips Mendapatkan Harga Tiket Pesawat nan Terjangkau

 

 

 

Pesan Tiket Pesawat Jauh-Jauh Hari

 

Jika berencana ingin liburan dengan Turkish Airlines, coba beli tiket pesawatnya dari jauh-jauh hari. Hal ini dilakukan agar kita punya banyak waktu untuk mendapatkan harga tiket yang terjangkau. Sebab biasanya, harga tiket akan melonjak naik saat mendekati tanggal keberangkatan. Sebaiknya tiga hingga enam bulan sebelumnya kita sudah memilih tiket penerbangan.

 

 

Pergi Liburan di Saat Off Season

 

Pergi traveling di saat musim liburan atau hari besar memang menyenangkan. Tapi tahukah teman-teman, kita bisa traveling lebih hemat bila pergi liburan di saat off season. Kenapa? Sebab bila memilih hari besar atau musim liburan, maka harga tiket pesawat akan melonjak naik. Maka sangat disarankan untuk kamu yang ingin liburan ke Turki agar membeli tiket pesawat saat off season. Bahkan ada anggapan bahwa saat weekdays harga tiket pesawat lebih murah dibandingkan weekend.

 

Nah sekarang, bagaimana? Apakah teman-teman sudah memutuskan untuk traveling dan sudah mendapatkan tiket pesawat Turkish Airlines harga murah dengan beberapa cara di atas? Namun, bagaimana bila tiba-tiba kamu tidak bisa pergi di tanggal keberangkatan yang tertera di tiket?

Jangan khawatir, sekarang kamu bisa ajukan reschedule dan refund dengan sangat mudah via Traveloka. Baca syarat dan ketentuannya, jadwal terbangmu bisa disesuaikan dengan kebutuhan, loh! Jadi, wisata Turki mana yang paling ingin kalian kunjungi dari rekomendasi di atas? Boleh share di kolom komentar, ya! ^^

 

 

Sumber gambar: istanbul.com

DMCA.com Protection Status

Pin It on Pinterest